Selasa, 24 Februari 2015

Cara membedakan kelamin murai batu

Hai sahabat ternak450 sebelumnya kami sudah pernah bagai mana cara mengajarkan cara ternak murai batu : klik disini dan sekarang di ternak450 akan mengajarkan bagaimana cara membedakan jenis kelamin pada burung cantik ini , baca selengkapnya ya....

Ada banyak sekali sebenarnya cara membedakan jenis kelamin burung murai batu, jika dilihat dari fisik atau postur. Banyak hobis dan penangkar senior sudah mengetahui secara mendetail, tetapi bagi orang awam yang tak mengenal mereka tentunya rawan sekali menjadi bulan-bulanan para penjual murai yang tak bertanggung jawab. Apalagi jika murai yang dibeli masih bakalan atau bahkan trotolan. Oleh karenanya kami suguhkan petunjuk bagi pemula untuk dapat sama - sama mengerti tentang jenis kelamin murai. Kami buat petunjuk ini selengkap - lengkapnya berdasarkan kategori umur (trotolan, bakalan dan dewasa). Sehingga sobat tidak perlu canggung lagi dalam mencari murai yang sobat inginkan.

Perbedaan Murai Jantan dan Murai Betina (Dewasa)

Untuk melihat jenis kelamin murai dewasa sebenarnya sangat mudah, walaupun dari segi fisik antara jantan dan betina hampir sama. Jika anda terbiasa melihat perbedaan kelamin burung jalak dan cucakrowo, maka anda tidak akan kesulitan untuk mencari perbedaan murai jantan dan betina. Berikut ini ciri - ciri utama perbedaan murai jantan dan murai batu betina dewasa. Dapat kita lihat sbb:

Ciri Murai Batu Jantan (Dewasa)

  • Badannya besar mencolok.
  • Bulu di badannya terlihat sangat hitam dan mengkilat, sedangkan di dada lebih ke warna coklat gelap.
  • Ada bulu berwarna putih agak lebar di bagian punggungnya.
  • Ekornya panjang mencolok dan bulunya tebal berlapis.
  • Kepala lebih lebar.
  • Mata kelihatan lebih menonjol keluar.
  • Paruh tebal dan panjang.
  • Kaki panjang tebal dan kokoh.
  • Supit udang (pubis) jika diraba terasa kaku.
  • Kicauan lebih keras, merdu dan bervariasi.

Ciri Murai Batu Betina (Dewasa)

  • Badannya kecil.
  • Bulu utama berwarna hitam sedikit abu-abu (kusam tidak mengkilat).
  • Warna bulu dada coklat muda.
  • Bulu putih yang ada di bagian punggung terlihat kecil dan menyempit.
  • Ekornya pendek dan terlihat kecil.
  • Bentuk kepalanya kecil dan mata tidak terlalu menonjol keluar.
  • Paruhnya kecil dan pendek, biasanya sedikit terlihat bengkok/lengkung.
  • Kakinya pendek dan tipis tulangnya.
  • supit udang (pubis) jika diraba lunak dan membuka.
  • Suara kicauan kecil dan cenderung monoton.
Ini dia gambarnya

Perbedaan Bakalan Murai Jantan & Betina

Murai bakalan merupakan murai muda yang akan beranjak dewasa. Biasanya kita perlu membedakan kelaminnya setelah kita mendapatkan tangkapan di hutan. Biasanya istilahnya MH atau muda hutan. Membedakan kelamin murai bakalan sebenarnya hampir sama dengan murai dewasa, karena organ inti burung tersebut secara garis besar sudah terlihat. Seperti warna bulu, bentuk badan dll. Namun ada juga beberapa bagian yang masih belum begitu jelas terlihat seperti kepala maupun panjang ekor yang belum mencolok. Oleh karenanya, untuk lebih memperjelas maka kami rinci kembali sbb :

Ciri Bakalan Murai Jantan

  • Postur tubuh sudah terlihat sedikit bongsor dari betina.
  • Bentuk kepala lebar dengan paruh tebal dan panjang.
  • Bulu utama warna hitam mengkilat dan jika terkena cahaya terlihat sembur warna biru.
  • Jari - jari kakinya panjang dan agak kasar.
  • Kicauan ada jeda namun padat.

Ciri Bakalan Murai Betina

  • Postur tubuhnya cenderung kecil.
  • Kepalanya berbentuk bulat kecil dengan paruh yang tipis dan sedikit lengkung.
  • Bulu hitamnya kusam cenderung berwarna abu - abu gelap saat terkena cahaya.
  • Jari - jari kakinya pendek dan sisiknya halus.
  • Suara kicauan rapat tetapi tak berisi.
 Membedakan Anakan Murai Jantan dan Betina (Trotol/Piyik)
Mencari perbedaan kelamin piyik murai bukan hal yang mudah, karena secara garis besar organ dan warna bulu yang tumbuh belum sempurna seperti murai dewasa. Namun, tetap saja ada hal yang dapat menjadi perbedaan utama. Dari bulu kecil di dada dan postur murai tersebut biasanya sudah akan terlihat kok, minimal usia diatas dua minggu. Berikut ini beberapa poin yang membedakan murai jantan dan betina anakan atau piyik :

Ciri Anakan Murai Batu Jantan (Piyik/Trotolan)

  • Kepala Besar dan terlihat kotak dengan mata sedikit menonjol keluar
  • Paruhnya lebar
  • Warna Bulu di dada dan sayap ada bintik bintik berwarna coklatBadannya besar dan agak panjang
  • Suaranya kicauannya lebih ngebass

Ciri Anakan Murai Batu Betina (Piyik/Trotolan)

  • Kepala Kecil dan bentiknya membulat
  • Paruhnya tipis dan bila dilihat dari atas terlihat lancip
  • Bulu di dadanya berwarna putih bercampur dengan coklat namun tipis yang memanjang ke bawah
  • Postur badannya kecil dan pendek
  • Kicauannya cempreng
Thanks ya udah baca artikel di ternak 450 , semoga berhasil dan sukses :)


 


cara ternak burung murai batu

Kenapa burung Murai batu yang Anda tangkar sepertinya tidak jodoh-jodoh meski sudah dicampur begitu lama? Dan mengapa tak kunjung bertelur, beranak pinak, coba simak tulisan ini, yang saya kumpulkan dari artikel bagaimana kunci rahasianya cara sukses ternak jenis burung yang satu ini.

Pertama-tama perlu diketahui, bahwa kunci utama menangkarkan burung adalah bagaimana menyamakan waktu birahi antara jantan dan betina. Banyak sekali calon penangkar yang putus asa karena sudah dua-tiga bahkan mungkin enam tahun burung tangkarannya tidak pernah mau bertelor, atau kalaupun bertelor tidak berisi sperma jantannya (kosong), atau kalaupun telornya isi, tak mau mengeram/sarang dieker-eker lagi (telor jatuh, pecah berantakan) dan sebagainya. Intinya: burung yang ditangkar tidak pernah berproduksi.

Penyebab utama dari semua itu adalah masa birahi antara jantan dan betina tidak bersamaan waktunya. Perlu diketahui, burung betina mengalami masa birahi secara rutin setiap bulan (selalu datang masa subur setiap bulannya), sementara untuk pejantan belum tentu datang sama seperti betina. Suatu ketika, bisa jadi pejantannya birahi, tetapi betinanya pas tidak, dan sebaliknya.
Tanda burung birahi adalah agresif, bunyi terus-menerus, dan selalu bergerak lincah kesana-kemari. Karena agresifnya itu, dia sering mengejar-ngejar burung lain (jantan ngejar-ngejar betina dan sebaliknya). Jika masa birahi pejantan dan betina tidak bersamaan, maka hal ini menyebabkan berbagai hal.

Klik disini untuk membedakan kelamin murai batu

Pertama, telor kosong. Itu disebabkan pejantan tidak mengawini betinanya, pada saat betina memasuki masa subur. Kalaupun betinanya mengeram, ya percuma, tidak akan menetas.

Kedua, sarang/telor berantakan. Ini dikarenakan masa birahi datang terlalu cepat. Seandainya betina sedang mengeram dan birahinya datang, atau pun sebaliknya, yakni pejantannya birahi pada saat betina mengeram, bisa dipastikan yang sedang birahi itu mengaduk-aduk sarang. Sesungguhnya, dia tidak bermaksud merusak telor atau sarang, namun itulah sifat alamiah burung ketika birahi, dia mencoba menyusun sarang. Nah karena burung punya kebiasaan bersarang pada tempat yang sama, yah bisa dibayangkan akibatnya: dia mengobrak-abrik sarang yang sedang ada telornya tak peduli itu telor mereka sendiri.

Ketiga, pejantan dan betina tidak akur. Bila masa birahi betina datang ketika pejantan “adem ayem” saja, maka dipastikan si betina mengejar-ngejar si jantan. Karena tidak birahi, si jantan terus menghindar dan pada saat yang sama si betina “naik darah” dan terus-menerus mengejar. Jika si pejantan bermental bagus, dia akan menyerang balik si betina bukan dengan maksud melayani haus seks si betina, tetapi benar-benar membalas patukan-patukan si betina, dan keduanya pun duel. Yang kalah bisa dipastikan terkapar megap-megap di pojok sangkar. Begitu juga sebaliknya, jika si jantan birahi pada saat si betina “datang bulan” (alias tidak subur ) misalnya, bisa dipastikan si betina selalu menghindar dan bisa-bisa membuat si jantan meradang dan benar-benar menyerang si betina dengan maksud menyakiti.
Kalau si betinanya membalas, yah akibatnya sama seperti yang saya sebutkan di atas.

Kalau jantan dan betina pernah bertempur habis-habisan dengan tujuan saling menyakiti seperti itu, maka bisa dipastikan untuk masa berbulan-bulan, bahkan mungkin bertahun-tahun, keduanya tidak akan memasuki masa birahi bersamaan.
Sebabnya sederhana, salah satunya (yang kalah duel) akan stres berkepanjangan. Stres burung dengan penyebab burung lain yang masih dalam satu kandang, memerlukan waktu lama untuk penyembuhannya apalagi jika burung itu tetap dicampur dalam satu kandang.

Dalam konteks menyamakan masa birahi ini, penting dibahas masalah perlunya burung mau diberi jangkrik langsung dari tangan (mau nyambar begitu didekatkan jangkrik di depan kandang). Kunci utama membangkitkan birahi burung adalah dari makanan berprotein tinggi. Namun demikian, Anda tidak bisa memberikan protein sebanyak-banyaknya kepada sepasang burung langsung bruk… begitu saja. Mengapa?

Nah dalam konteks inilah kita harus mengatur pemberian jangkrik langsung dari tangan kita kepada masing-masing burung. Taruhlah pada pagi hari saat kita memberi jangkrik burung kebetulan jangkrik pertama dan kedua disambar si betina, maka untuk lima jangkrik berikut harus untuk si jantan semua. Caranya, begitu si betina akan menyambar jangkrik di tangan kita, kita tarik tangan menjauh kandang, tetapi begitu si jantan yang menyambar, langsung kita berikan…begitu seterusnya sampai lima jangkrik terakhir dimakan semua oleh si jantan. Tak peduli mana yang menyambar jangkrik, yang jelas kita harus mengatur porsi jangkrik pembangkit birahi burung.
Ini sepertinya hal yang sederhana ya, tetapi inilah kunci sukses menyamakan bangkitnya birahi jantan-betina. Nah begitu birahi mereka bangkit bersamaan, mereka akan berkicau bersahut-sahutan, bercumbu (saling mematuk lembut alias bermesraan), membuat sarang bersama, kawin dan si betina bertelor.

Langkah selanjutnya setelah betinanya mengeram maka anda menyetop sama sekali pemberian jangkrik (atau apapun makanan berprotein tinggi) kepada keduanya. Kira-kira dua hari sebelum masa mengeram berakhir (12 hari) sejak mengeram hari pertama, barulah kedua pasangan itu diberikan jangkrik kembali, dengan porsi yang berbandingannya sama seperti tersebut diatas. Dengan treatment seperti itu, maka dipastikan pasangan burung anda akan harmonis dalam mengarungi bahtera rumah tangganya. Semoga sukses.

Minggu, 22 Februari 2015

Cara ternak burung pleci

Cara Ternak Pleci, Katanya hampir mirip mirip dengan ternak kenari, sebelum ke Cara ternak Pleci anda harus tahu dulu Mana Pleci jantan dan pleci betina itu adalah kunci utama dalam ternak pleci, jika anda sudah punya pleci yang akan di kembang biakkan sekarang ke langkah selanjutnya dalam Cara Ternak Pleci yaitu menyiapkan kandang Pleci,  untuk kandang ternak pleci anda bisa pakai kandang yang memiliki ukuran sedang saja jangan yang terlalu besar atau terlalu kecil ,yang biasa saja yang biasa digunakan utuk ternak kandang kenari atu yang seukuran

  • Perbedaan pleci jantan dan betina :
Ciri-ciri Mayoritas Pleci Jantan:
  • Ekor Panjang berbentuk huruf ‘V’ Mayoritas.
  • Paruh tebal dan panjang.
  • Kepala relatif lebih besar.
  • Alis mata yang melingkar berwana putih lebih tebal.
  • Badan Panjang dan proposional.
Ciri-ciri Mayoritas Pleci Betina:
  • Postur badan agak kecil bulat tidak panjang.
  • Kepala relatif lebih kecil.
  • Bola mata normal dan alis mata yang melingkar lebih tipis.
  • Ekornya pendek.
  • Paruh umumnya pendek dan tipis.
Tips dalam memilih Burung Pleci
  • Pilihlah burung pleci yang sehat, agresif dan yang jantan.
  • Pilih warna bulu yang tebal.
  • Pilih tubuh yang proposional, tidak kecil tapi cukup bagus.
  • Pilih Ekor yang mengumpul jadi satu tidak menyebar.
  • Burung Pleci yang banyak mempunyai variasi suara


 kemudian untuk penjodohan letakan pleci jantan dan betina dalam sangkar yang berbeda dulu usahakan kandang pleci jantan dan betina selalu berdekatan dan amati, biasanya kalo pleci tersebut memang benar benar jodoh, pleci tersebut tidurnya akan selalu berdekatan waktunya kira kira 2 mingguan, untuk mengetes apakah pleci itu odoh atu tidak pada hari ke 6 coba pleci jantan dan betina nya di tempatkan di tempat yang berbeda, jika si kedua pleci itu saling sahut menyahut (sering ) maka penjodohan anda hampir berhasil, jika anda rasa sudah benar benar jodoh baru campurkan pleci jantan dan betina dalam satu sangkar, kalo emang jodoh dan dua duanya sudah birahi tidak di butuhkan waktu lama lagi pleci tersebut kawin, setelah kawin di butuhkan waktu kira kira 2 minggu untuk si pleci betinanya bertelur, na untuk menetasnya telur kira kira dibutuhkan waktu 11 hari, kemudian yang di perlukan dalam ternak pleci adalah sarang, sedangkan sarang burung pleci pada umumnya itu rumit, maka cukup sediakan sarang buatan saja.


Setelah masalah sangkar beres kemudian dalam Cara Ternak Pleci yang tidak kalah penting adalah Pakan, untuk asupan pakan usahakan berikan yang terbaik misalnya saja :

  • Pisang Kepok
  • Ulat Kandang : 5 biji aja tiap hari biar ga kebanyakan
  • Jangkrik yang di potong potong
  • Kroto
Saat Indukan Betina sudah bertelur, usahakan burung pleci jantan setiap malam di sendirikan (dipisah) dan di pagi harinya di satukan kembali , takutnya jika si jantan masih di campur dengan indukan betinanya si pleci betinanya malah tidak mau mengerami telurnya.
Nah ini artikel tentang ternak burung pleci , thanks ya udah datang ke blogku , kunjungi juga ya cara beternak burung yang lain dalam blog ini...

Cara merawat dan ternak betet

Betet (Psittacula alexandri) merupakan salah satu anggota keluarga burung paruh bengkok (parrot). Sebelum lovebird masuk dan popular di Indonesia, betet menjadi burung parrot yang paling banyak dipelihara penggemar burung di Indonesia, di samping kakatua dan nuri. 


Kepintaran dalam melakukan berbagai atraksi yang diajarkan kepadanya, serta sifatnya yang cepat jinak, menjadi daya tarik tersendiri bagi siapapun yang memelihara betet. Bagaimana cara merawat dan menangkar betet?

Betet merupakan burung asli Indonesia, namun wilayah persebarannya bukan hanya di Indonesia saja. Speesies ini juga dijumpai di India, China, dan beberapa negara di Asia Tenggara lainnya. Tetapi burung ini dilaporkan tak dijumpai di Semenanjung Malaysia dan Sumatera

Meski dilaporkan tidak dijumpai di Sumatera, sebenarnya ada subspesies / ras endemik di Pulau Simeuleu dan Kepulauan Banyak (Aceh) serta Pulau Nias (Sumatera Utara). Di Kalimantan, burung betet masih sering terlihat di wilayah tenggara, terutama di sepanjang Sungai Barito.
Secara global terdapat 8 (delapan)  subspesies / ras burung betet, yaitu :
  • Psittacula alexandri abbotti ; menyebar di Kepulauan Andaman.
  • Psittacula alexandri alexandri ; di Jawa dan Bali, diintroduksi ke wilayah Kalimantan Selatan.
  • Psittacula alexandri cala ; Pulau Simeulue, Aceh.
  • Psittacula alexandri dammermani ; di Kepulauan Karimunjawa, Kabupaten Jepara.
  • Psittacula alexandri fasciata; kaki gunung Himalaya (mulai Uttar Pradesh utara hingga ke Arunachal Pradesh danAssam, India), lalu ke timur melewati Asia Tenggara hingga China Selatan, diintroduksi ke Singapura, Hongkong, dan beberapa kota di Provinsi Guangdong, China.
  • Psittacula alexandri kangeanensis ; Kepulauan Kangean.
  • Psittacula alexandri major; Kepulauan Banyak, Aceh.
  • Psittacula alexandri perionca ; Pulau Nias, Sumatera Utara.
Salah satu ciri khas butung betet yang membedakannya dari burung paruh bengkok lainnya adalah tanda hitam di sisi wajahnya yang menyerupai kumis. Burung jantan dewasa memiliki paruh berwarna merah terang, sedangkan paruh burung betina berwarna hitam.
 Pada burung muda, jenis kelamin masih sulit dibedakan, karena penampilan fisiknya hampir sama dan mirip dengan burung betina dewasa. Tetapi beberapa penangkar berpengalaman bisa melakukan sexing pada burung muda dengan melihat bagian cere atau bagian di atas pangkal paruh, di sekitar lubang hidungnya. Burung muda betina memiliki cere melengkung hingga ke dahi, sedangkan burung jantan muda cenderung datar di dahi. Selain itu, burung muda betina juga memiliki wajah berwarna biru.
Perawatan harian burung betet relatif mudah.

Makanan burung betet 

  • Biji-bijian
Biji-bijian merupakan makanan primer dari burung betet, contohnya ialah : millet bentuknya seperti biji gandum namun lebih kecil. Millet banyak dijual di toko pakan burung. Harganya sekitar Rp. 3000 – Rp 15.000 per kantong semua tergantung kwalitasnya.
Makanan berikutnya ialah jagung muda nan sudah ada bijinya. Caranya sehari sekali diberi 1 tongkol jagung muda. Selain itu, masih ada biji jewawut nan bentuknya hampir mirip dengan milet, tapi warnanya hitam. Makanan berikutnya ialah biji kembang matahari, dan kacang tanah. Biji kembang matahari sangat bermanfaat buat pertumbuhan burung.

  • Sayuran / Buah
Selain biji-bijian, pakan burung betet ialah sayuran seperti sawi putih, wortel dan buah – buahan seperti pisang kapok dan papaya. Berikan secara berkala sebagai sumber vitamin. Sayuran berfungsi buat membangun kekebalan tubuh burung agar tidak mudah sakit. Pemberian sayuran sebaiknya dibersihkan dahulu sebelum dikasihkan kepada burung.

  • Mineral / Asinan
Burung betet juga memerlukan suplemen makanan buat menambah produktivitas telur dan menjaga kesehatan burung. Suplemen makanan berupa cangkang telur rebus nan sudah dikeringkan. Kemudian butiran pasir pantai nan fungsinya buat kebutuhan mineral burung.
Caranya tusuk pada seutas dawai satu persatu cangkang telur ayam nan sudah dijemur sampai kering. Kemudian simpan di pinggir kandang dekat dengan loka pakan burung. Sedangkan pasir pantai taruh pada piring lebar lantas letakan di lantai kandang. Selain itu dapat juga tulang sotong nan sudah dikeringkan. Tulang sotong banyak dijual di toko pakan burung.




Penangkaran burung betet
Prinsip penangkaran betet tidak jauh berbeda dari lovebird dan parkit. Pilihlah calon induk yang berumur 2 – 3 tahun, sehingga organ reproduksinya benar-benar matang
Tidak sedikit pula yang memasangkannya sejak masih berusia muda, agar proses penjodohan bisa berjalan lebih cepat. 

Tetapi risiko kawin muda menjadi sangat besar, dan kurang baik untuk anakan. Solusinya adalah telur-telur yang dihasilkan pada periode peneluran pertama dan kedua jangan ditetaskan dulu. Baru pada periode peneluran yang ketiga, ketika organ reproduksi burung jantan dan berina sudah berkembang makin sempurna, telur-telur sudah bisa ditetaskan atau dierami induknya.

Kandang penangkaran bisa menggunakan kandang battery yang sering digunakan untuk menangkar lovebird. Boleh juga menggunakan kandang yang berukuran lebih luas, termasuk kandang aviary. Kotak sarang / gelodok memiliki pintu keluar-masuk berbentuk bundar, dengan diameter disesuaikan dengan ukuran tubuhnya.

Proses penjodohan bisa dianggap selesai dan berhasil, jika burung betina mulai minta makanan kepada burung jantan. Pasangan yang sedang romantis-romantisnya ini bisa langsung dimasukkan ke kandang penangkaran yang sudah dilengkapi dengan gelodok. Bahan untuk bersarangnya antara lain sobekan kertas atau bekas serutan kayu. Dalam waktu tidak lama kemudian, keduanya sudah akan kawin.


Induk betina akan bertelur sebanyak 2 –  4 butir, yang akan dierami selama 22 hari atau hampir sama dengan lama pengeraman telur lovebird. Setelah menetas, anakan betet akan menjadi burung yang dewasa pada umur 52 hari,

Jika penangkaran menggunakan kandang aviary yang luas, maka ranting atau tenggeran bisa didekatkan pada gelodoknya, untuk menghindari burung muda terjatuh dari sarang sewaktu keluar dari gelodok. Tambahkan beberapa agar betet muda bisa berlatih melompat dan terbang.

Betet muda bisa saja dibiarkan bersama induknya selama 9 bulan. Tetapi jika menginginkan induk terus berprodukis, maka penyapihan bisa dilakukan pada umur 12 – 14 minggu.
Biasanya penggemar betet akan memisahkan anakan dari induknya setelah mampu keluar dari sarang. Hal ini dimaksudkan untuk membuatnya lebih cepat jinak dan mampu menirukan suara-suara di sekitarnya dengan baik.



Sabtu, 21 Februari 2015

cara ternak burung cocktail(kakak tua mini)

Pamor burung paruh bengkok nampaknya makin bersinar di Indonesia. Bukan hanya lovebird, tetapi juga parbeng lain, mulai dari macaw hingga cockatiel. Burung cockatiel, atau parkit australia, sering disebut juga sebagai falk, yang kemudian oleh "lidah Indonesia" dibaca menjadi palek. Melihat beberapa situs jual-beli online, breeding burung palek nampaknya mulai marak di Indonesia. Anda juga ingin mengambil peluang emas ini? Ikuti tips sukses menangkar burung palek atau cockatiel berikut ini.
Cockatiel termasuk burung yang menarik untuk dipelihara dan dikembangbiakkan. Meski pasarannya belum seramai lovebird, faktanya banyak juga penggemar burung yang mencarinya.
Para penggemar umumnya terpikat oleh kepintaran burung ini, sehingga bisa dijadikan teman bermain di rumah yang menghibur dan menyenangkan. Bagaimana kepintara cockatiel dalam menirukan syair lagu
Palek juga pintar meniru suara-suara di sekitarnya dengan fasih, melalui suara siulannya yang khas. Karena kepintarannya, burung yang memiliki “jambul katulistiwa” ini kerap disebut sebagai kakatua mini.


  • PERSYARATAN PENANGKARAN PALEK
      1.Siapkan burung palek yang sudah berjodoh, bisa sepasang atau lebih, dalam kondisi sehat dan  tidak mempunyai cacat tubuh.
      2.Kandang penangkaran bisa menggunakan kandang battery maupun kandang aviary, tergantung kebutuhan dan jumlah burung yang ditangkarkan.
      3.Tempat bersarang berupa gelodok berukuran sedikit lebih besar daripada gelodok yang biasa  digunakan untuk lovebird.
      4.Sediakan tulang sotong untuk melengkapi kebutuhan kalsiumnya.
      5.Berikan pakan segar dan higienis.
  • PEMILIHAN INDUKAN
Pastikan pasangan burung yang mau dijadikan indukan berjenis kelamin jantan dan betina. Sexing mengenai palek jauh lebih mudah daripada lovebird, terutama untuk cocktatiel yang masih original (bukan hasil mutasi). 
Calon indukan juga mesti memenuhi syarat umur ideal. Dalam hal ini, burung harus benar-benar sudah matang kelamin. Umur ideal untuk burung jantan dan betina sekitar 12 – 15 bulan.
Lebih tua lagi umurnya tidak masalah, tetapi jangan sampai ukuranya kurang dari 12 bulan. Usahakan burung jantan berumur lebih tua daripada burung betina, agar tak kalah mental jika disatukan dalam kandang.
Meski burung yang berumur kurang dari 12 bulan sudah bisa kawin dan bertelur, sering dijumpai beberapa kasus yang tak diinginkan, misalnya banyak telur infertil, daya tetas rendah, bahkan risiko terkena egg binding

MEMBEDAKAN JENIS KELAMIN 

 

  • Burung jantan akan lebih sering berkicau daripada burung betina.
    • Burung jantan berkicau dengan bersiul
    • Burung betina tidak berkicau, tetapi lebih tepat disebut memekik.
  • Burung betina akan terlihat lebih tenang, tidak seagresif burung jantan.
  • Burung betina sering berdesis dan menggigit.
  • Burung jantan lebih sering mengangkat sayapnya sedikit, dengan dada membusung.
  • Coba lakukan pengujian dengan meletakkan cermin di depan burung palek. Burung jantan biasanya akan langsung terpesona, dan selalu memperhatikan bayangannya sendiri. Burung betina justru menghindari dan sama sekali tidak tertarik dengan bayangannya sendiri dalam cermin.
  • Jika ada bintik atau garis di bagian bawah bulu ekor atau sayapnya, kemungkinan besar burung betina. Hal itu bisa terlihat kalau bulu-bulunya diarahkan pada cahaya yang terang (burung harus dipegang dan dilihat di bawah cahaya).
  • Sebagian palek mania melihat perbedaan jantan dan betina dari warna oranye di bagian pipi burung. Jika warnanya menor atau lebih terang, berarti jantan. Jika oranyenya sedikit dan tidak terang, berarti betina.
KANDANG PENANGKARAN
Kandang penangkaran untuk mengembangbiakan palek bisa menggunakan kandang aviary (koloni) maupun soliter (1 kandang untuk sepasang burung). Kandang soliter umumnya berupa kandang battery. Anda bisa memperolehnya dengan cara membeli, bisa juga membuat sendiri

Untuk penangkaran palek, Anda tidak perlu menambahkan tanaman hidup / tanaman buatan di dalam kandang sebagaimana biasa dijumpai dalam penangkaran burung hwamei dan poksay hongkong. Cukup sediakan beberapa tenggeran di dalam kandang.Di dalam kandang juga perlu disediakan kotak sarang / gelodok. , bentuknya sama seperti gelodok yang digunakan untuk lovebird, namun ukurannya lebih besar. Gelodok bisa berupa kotak sarang dari bahan kayu, tripleks, atau material lainnya. Contoh gelodok bisa dilihat pada gambar berikut ini :

Jika Anda memiliki beberapa pasangan burung palek, dianjurkan menggunakan kandang aviary. Cara ini lebih praktis untuk breeder pemula, karena burung bisa mencari pasangannya sendiri, sehingga Anda tak perlu repot-repot menjodohkannya. Yang penting, sediakan beberapa kotak sarang sesuai dengan jumlah pasangan tersebut (bisa juga dilebihkan). Lebih baik lagi jika jarak antarkotak sarang saling berjauhan.
Apa yang mesti disediakan dalam kandang penangkaran burung palek? Berikut ini beberapa sarana yang mesti Anda sediakan :
  • Tulang sotong yang bisa digantung di dekat tempat pakan dan minum, untuk mendukung kebutuhan kalsium burung selama berkembang biak.
  • Wadah / cepuk untuk pakan dan air minum.
  • Bak mandi berisi air bersih, yang diletakkan di bawah kandang.
  • Buah-buahan segar (harus selalu diganti setiap hari).
  • Sayuran untuk melengkapi kebutuhan nutrisi burung indukan.
 PERKAWINAN BURUNG PALEK
Perkawinan akan terjadi setelah palek jantan menunjukan ketertarikannya terhadap betina calon pasangannya, seperti dijelaskan sebelumnya. Selain itu, burung betina mulai sering membungkukkan badan sambil mengangkat ekornya. Ini pertanda dia siap dikawini.



Agar proses perkawinan berjalan lancar, sebaiknya periksa dulu kuku-kuku dari burung jantan. Usahakan kukunya jangan terlalu panjang karena bisa menyakiti burung betina dan menyebabkan proses perkawinan terganggu.

Contohnya, saat ritual kawin, palek betina akan menyerang burung jantan ketika dia merasa kesakitan akibat dicengkeram pasangannya yang berkuku panjang.
Untuk itu, menggunting kuku yang panjang sangat diperlukan untuk menunjang keberhasilan penangkaranKopulasi atau proses perkawinan burung palek bisa terjadi beberapa kali. Beberapa hari kemudian, induk betina akan bertelur. Saat itulah, Anda perlu mulai menyediakan bak air yang akan digunakan indukan untuk berendam.
Sebab, hal ini biasa dilakukan indukan palek untuk melembabkan sarang dan telur-telurnya.Di alam liar, burung palek betina akan bertelur sebanyak 3 – 10 butir. Adapun dalam penangkaran, biasanya induk betina akan bertelur sebanyak 3 – 8 butir, dengan rata-rata 4 – 5 butir saja.

Pemberian BirdMature diharapkan bisa meningkatkan jumlah telur secara maksimal, sekaligus meningkatkan persentase telur yang fertil, dan meningkatkan daya tetas (hatchability) dari telur-telur yang dierami induknya,Induk betina mulai mengerami telur-telurnya setelah mengeluarkan telur ketiga. Hal inilah yang membuat telur bisa menetas dalam waktu bersamaan, terutama untuk telur pertama hingga ketiga.Proses inkubasi berlangsung sekitar 18 – 21 hari, yang akan dilakukan secara bergantian oleh induk jantan dan induk betina. Bahkan, terkadang, kedua induk akan mengerami telur secara bersamaan.Setelah menetas, induk tidak akan langsung memberi makan anak-anaknya selama 8 – 12 jam. Anakan yang baru menetas akan menghabiskan dulu cadangan makanan yang disimpan dalam yolk sac (kantung kuning telur), yang terbawa sewaktu mereka menetas.

Baca juga ya artikel tentang :
Cara beternak Love Bird
Cara beternak Kenari

cara ternak burung kenari


 Berikut adalah Cara berternak atau budidaya burung kenari untuk pemula

Sebelum memulai berternek kenari sebaikya anda harus memperhatikan faktor-faktor berkut diantaranya :

1.Usia burung kenari
Usia burung kenari menjadi salah satu faktor yang penting dalam memulai budidaya kenari. Pada umumya indukan yang sudah siap di kawinkan untuk kenari jantan berumur sekitar 8 bulan sedangkan untuk indukan burung kenari betina kira-kira berumur 6 bulan. Jadi anda harus tau kapan kenari siap untuk di kawinkan karena bila usia kenari terlalu muda untuk di kawinkan akan mempengaruhi kualitas anakan yang di hasilkan.

2.Jenis kelamin burung kenari

Dalam berternak kenari anda harus wajib mengenali jenis kelamin kenari. Mungkin untuk para master kenari sangat mudah membedakan kenari jantan dan betina tapi untuk seorang pemula saya yakin anda pasti akan kerepotan dalam hal ini
Cara membedakan burung kenari jantan dan betina :

  • Pada umur limsa bulan atau lebih, biasanya kenari jantan warnanya lebih terang. pada bagian tertentu warnanya lebih tajam khususnya pada bagian dekat kepala. Pusat kepala pada burung kenari betina yang berwarna kuning akan menjadi sangat terang.
  • Cara membedakan burung kenari bisa kita lihat dari bentuk kepala, untuk burung kenari yang jantan biasanya memiliki bentuk kepala yang pipih, sedangkan untuk burung kenari betina biasanya memiliki bentuk kepala yang bulat
  • Apabila pada umur enam bulan belum ketahuan jenis kalaminnya ,kenari yang dicampur diantarabanyak kenari-kenari maka menari betina akan duduk lebih rendah lebih hal tersebut di karenakan struktur badannya. Dan juga biasanya kenari betina akan berkelahi dengan kenari jantan ketika ingin berkicau atau mempraktekan suaranya. Meskipun sang betina dalam kondisi tidak sedang dalam masa bertelur dan ini hanya sekedar ingin berkicau saja.
  • Cara membedakan dari dubur burung kenari, biasanya burung kenari jantan memiliki tonjolan di bagian duburnya, dan burung kenari betina biasanya tidak memiliki tonjolan pada dubur burung tersebut


3.Kandang atau sangkar untuk kenari

Sebaikya tempatkan sangkar burung kenari menempel di dinding hal ini bertujuan agar sangkar tidak goyang-goyang. Tempatkan sangkar di tempat yang teduh dan jauh dari keramaian agar saat kenari mengerami telurnya tidak merasa terganggu. Tempatkanlah sangkar di daerah yang aman dari gangguan semut atau pun serangga.

4.Proses perjodohan kenari
Proses yang satu ini memang agak rumit dan sulit karena tidak semua kenari yang kita jodohkan akan berhasil. Jika anda merawat anak kenari dari kecil dan mempunyai jenis kelamin yang berbeda kemungkinan besar anakan kenari ini akan sangat mudah untuk di jodohkan. Tapi jika anda membeli burung kenari eceran atau misalnya anda sudah mempunyai burung kenari jantan di rumah dan membeli lagi burung kenari betina di pasar tentunya burung kenari tersebut tidak akan langsung bejodoh jadi anda harus menjodohkan dahulu dengan cara :
Tempatkan kenari jantan dan betina di sangkar yang berbeda dan kedua sangkar tersebut di letakan saling berdekatan. Dengan adanya proses tersebut anda akan tau kesiapan kenari tersebut untuk kawin.
Lakukan hal tersebut setiap hari sampai terlihat tanda-tanda sang jantan bila di dekatkan dengan betina akan mengejar atau menabrak sangkar dengan kencang dan sang betina menggelepar-geleparkan sayapnya tanda minta kawin.
Biasanya pada saat sore hari atau menjelang tidur kenari jantan dan betina tidur saling berdekatan.
Selanjutnya adalah dengan menaruh sarang. Bila Burung kenari betina mulai menyusun dan merapikan sarang berarti sang betina ini sudah siap untuk bertelur.

Dan ini dia analisa berbudidaya kenari

Membeli 1 sangkar ternak Rp 35.000
1 pasang induk siap jodoh warna standart Rp 750.000
Jumlah modal tetap Rp 785.000
Modal tidak tetap :
Kebutuhan akan pakan milet I pasang selama 1 bln kurang lebih 1/2kg @ Rp 8.000
selama 1 tahun 6 kg x Rp 8.000 = Rp 48.000/thn
sawi + gambas kurang lebih Rp 20.000thn
telur puyuh Rp 25.000/thn
julah modal tidak tetap Rp 93.000/thn
Modal keseluruhan, modal tetap + modal tidak tetap Rp 785.000 + Rp 93.000 = Rp 878.000
Hasil yang di dapat selama 1 tahun dari dari 1 psg induk kenari
1 tahun produksi kurang lebih 6x dengan sekali produksi 4 tetasan. Harga jual umur 2 bln Rp 140.000
keuntungan selama 1 thn 6 x 4 x Rp. 140.000 = Rp 3.360.000
Keuntungan bersih selama 1 thn 1 psg induk kenari Rp 3.360.000– Rp 878.000 = Rp 2.482.000

Baca juga ya info yang menarik lainnya :
Cara ternak burung love bird
Cara ternak burung coctail

cara ternak burung love bird

Cara Mudah Ternak Burung Lovebird

  Belajar Budidaya Lovebird, Cara Menentukan Jenis kelamin Usia Produksi Tempat bertelur Lama pengeraman makanan memberi makan anakan lovebird.

1.CARA MEMBEDAKAN JENIS KELAMIN
jenis kelamin lovebird
Secara fisik jenis kelamin pada lovebird sangat sulit dibedakan. Jangan tertipu oleh lovebird yang kawin, karena lovebird yang kawin belum tentu lovebird tersebut jantan dan betina. Bisa jadi lovebird tersebut jantan semua ataupun betina semua. Cirinya adalah jika kira-kira dua minggu setelah kawin lovebird tersebut tidak juga bertelur berarti lovebird tersebut jantan semua dan sebaliknya jika kira-kira 2 minngu setelah kawin lovebird tersebut bertelur lebih dari 6 telur kemungkinan besar lovebird tersebut betina semua.
Ciri-ciri relatif (perlu perbandingan) burung lovebird jantan:
  1. Kepala secara umum lebih kecil dan bulat tetapi rata (Jawa: papak) di bagian atas.
  2. Paruh lebih kecil dan relatif kering.
  3. Bodi secara umum berukuran kecil di kelompok sejenisnya.
  4. Ekor berbentuk “V”.
  5. Supit urang lebih rapat, lebih keras dan letaknya lebih dekat ke pangkal ekor .
  6. Waktu bertengger kaki lebih rapat.
  7. Saat dipegang, bodi lovebird jantan terkesan tidak berisi/ enteng/ ramping.
  8. Waktu birahi berperilaku seperti mau meloloh (mengangguk-anggukkan kepala seperti mau mengeluarkan makanan melalui paruh).
  9. Ngekek lebih pendek.
  10. Perilaku lebih gesit dan agresif.
 Ciri-ciri relatif (perlu perbandingan) burung lovebird betina:
  1. Kepala secara umum lebih besar dan menonjol/ menjorok ke atas.
  2. Paruh lebih besar dan relatif basah.
  3. Bodi secara umum berukuran besar di kelompok sejenisnya.
  4. Ekor berbentuk “U”.
  5. Supit urang lebih lebar dan lebih dekat ke tulang dada bagian bawah.
  6. Waktu bertengger jarak dua kaki melebar.
  7. Saat dipegang, bodi lovebird betina terkesan berisi/ berbobot/ bulat.
  8. Waktu birahi berperilaku membuka-buka sayap “nggaruda”.
  9. Ngekek lebih panjang.
  10. Perilaku lebih tenang dan terkesan malas-malasan
2.USIA PRODUKSI
usia produksi lovebird
Lovebird bisa bertelur pada usia 8 bulan. Namun usia tersebut kurang baik untuk produktifitas loveird. Pada usia 8 bulan lovebird belum benar-benar matang untuk berproduksi, sehingga sering terjadi kegagalan dalam penetasan. Kalaupun berhasil kemungkinannya sangat kecil dan kualitas lovebird yang dihasilkan biasanya kurang bagus. Untuk usia yang bagus yaitu usia 1 tahun, pada usia tersebut lovebird benar-benar sudah siap untuk berproduksi.

3.TEMPAT BERTELUR

sarang lovebird
 Dalam berkembang biak lovebird memerlukan tempat untuk meletakkan telurnya. Tempat tersebut harus kita sediakan dengan baik sehingga lovebird bisa mengeram dengan tenang dan telur lovebird dapat menetas dengan baik.Tempat bertelur lovebird berbentuk kotak dengan ukuran bervariasi. Untuk kotak yang ideal berukuran 20cmx20cmx25cm. Penempatan kotak tersebut harus terhindar dari terik matahari dan hujan. Selain kotak tempat bertelur jangan lupa disediakan pula bahan sarang, bisa berupa rumput kering, serutan kayu dll. Bahan tersebut diletakkan di dasar kandang, jika sudah mendekati masa bertelur lovebird akan membawa bahan sarang tersebut ke dalam kotak tempat bertelur untuk ditata sebagai dasar untuk meletakkan telur dan berguna untuk menghangatkan telur.

5.LAMA PENGERAMAN
pengeraman lovebird
Pada masa pengeraman lovebird memerlukan kondisi lingkungan yang tenang bebas dari gangguan apapun. Kondisi ini harus benar-benar di jaga agar mendapatkan hasil yang maksimal. Beberapa orang beranggapan bahwa kalau lovebird sedang mengeram tidak boleh dilihat/dipegang telurnya. Hal tersebut sangat masuk akal untuk menjaga ktenngan lovebird yang sedang mengeram. Namun kelemahannya bagimana kita bisa mengetahui apakah telur tersebut menetas atau tidak. Untuk mengatasi hal tersebut biasakan kita melihat isi kotak telur sebelum lovebird tersebut bertelur. Sehingga dengan kebiasaan tersebut ketika lovebird sudah bertelur dan mengerami telurnya kalau kita lihat tidak merasa terganggu karena
sudah terbiasa dilihat.
Setelah pengeraman selama 25hari telur belum juga menetas besar kemungkinan telur tersebut tidak menetas dan bisa di ambil biar lovebird bertelur kembali. Telur yang kita ambil tersebut kita pecah untuk mngetahui kondisi telur tersebut. Apabila kondisi telur tersebut masih utuh, masih ada putih dan kuning telurnya berarti telur terseut tidak dibuahi. Namun apabila tersebut busuk berarti gagal dalam pengeramannya.



6.MAKANAN LOVEBIRD

makanan lovebird
Agar lovebird yang kita pelihara dapat produksi secara maksimal, maka kita harus memberikan makanan yang berkualitas dan berfariasi. Demikian juga kita, kita akan bosan kalau tiap hari kita hanya makan nasi kucing Angkringan (maksutnya bukan kucing yg kita makan lho, kan haram, coba anda ke Jalan Fatmawati, Jakarta Selatan, aq kye belum tau :D , jokowi kayae suka ). Makanan yang disukai lovebird diantaranya: milet, jewawut, kenari seed, biji sawi, jagung muda, kangkung, sawi, toge, dll. Untuk lovebird yang sedang menyuapi anaknya bisa ditambah dengan BR1 agar perkembangan anaknya baik.


7.CARA MEMBERI MAKAN ANAK LOVEBIRD

Untuk meningkatkan produktifitas induk lovebird dapat dilakukan dengan cara mengambil anak lovebird pada usia sekitar 10 - 14 hari. Di samping itu anak lovebird akan menjadi lebih jinak sehingga juga dapat meningkatkan harga jual lovebird. Anak Lovebird di letakkan pada sebuah kotak yang di beri alas kain handuk dan diberi lampu 5 watt untuk menjaga kehangatan.

Pakan untuk anak lovebird bisa menggunakan bubur bayi instant yang banyak dijual di toko sekitar anda. Bubur bayi dicampur dengan air hangat, jangan terlalu panas dan jangan dingin, ( hangat-hangat kuku ).
Pada awalnya campuran yang diberikan dalam bentuk yang tidak terlalu kental, semakin tambah umur anak lovebird, tingkat kekentalan makanan semakin bertambah pula.
Alat yang digunakan bisa memakai jarum suntik.

Pemberian pakan dilakukan minimal tiap 4jam sekali, secara teratur. Anda dapat menggunakan jadwal anda sendiri, sebagai contoh jadwal pemberian makan: 06:00, 10:00, 14:00, 18:00, 23:00.

Setelah anak lovebird sekitar usia empat minggu, Anda bisa memberi mereka makanan di tempat makan untuk melatih makan pada anak lovebird. Makanan yang diberikan dapat berupa potongan-potongan kecil buah-buahan atau sayuran, telur rebus, pelet yang dicampur air hangat.

Pada usia sekitar 6 minggu, anak lovebird akan lebih tertarik terbang daripada makan apa yang Anda tawarkan. Mereka akan makan dan minum sendiri lebih banyak. Pada usia itu anak lovebird siap untuk di sapih.

Dan ini juga analisa jika berbudi daya love bird

Baca juga ya info menarik lainnya :
Cara ternak burung kenari
Cara ternak burung coctail